News Ticker

71 Siswa SMKN 5 Jayapura Siap UN CBT

Ujian Nasional (UN) tinggal beberapa waktu lagi akan digelar di seluruh Indonesia, dan untuk kota Jayapura seluruh siswa kelas XII telah siap.
Share it:
Suprayitno Rihadi
Jayapura, Dharapos.com
Ujian Nasional (UN) tinggal beberapa waktu lagi akan digelar di seluruh Indonesia, dan untuk kota Jayapura seluruh siswa kelas XII telah siap.

Dalam UN 2015 ini, Dinas Pendidikan kota Jayapura telah menyiapkan 5 sekolah untuk mengikuti UN secara Online dengan memanfaatkan fasilitas Computer Based Test (CBT).

Salah satunya adalah SMK Negeri 5 Kota Jayapura yang berada di poros jalan pasar Youtefa, Kotaraja, Provinsi Papua.

Kepala SMK Negeri 5 Jayapura, Suprayitno Rihadi kepada Dharapos.com mengungkapkan untuk menyambut UN Online CBT maka peserta UN telah melakukan beberapa persiapan.

“Sekolah ini ditunjuk sebagai salah satu peserta UN CBT berbasis Online dan kami telah siap melaksanakannya,” ungkapnya, saat ditemui media ini, Senin (30/3).

Untuk kesiapan awal, lanjut Rihadi, siswa telah melaksanakan pengayakan kemudian melakukan Ujian Kompetensi Kejuruan (UKK) dan Ujian Akhir Sekolah (UAS). Saat ini juga telah dilakukan ujicoba CBT online.

“Kami sangat bersyukur karena dari sekian sekolah yang ada di kota Jayapura hanya 5 sekolah yang ditunjuk sebagai paesrta UN CBT dan salah satunya adalah SMK Negeri 5 Jayapura sekaligus perwakilan di provinsi Papua,” cetusnya.

Ditambahkan, ke 71 siswa tersebut akan mengikuti UN CBT pada satu shift saja karena roll play juga sudah di coba sehingga diharapkan pada pelaksanaan nanti tidak ada gangguan yang menyebabkan siswa peserta UN CBT tidak bisa konek akibat masalah listrik.
 
(Harlet)
Share it:

PAPUA

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi