News Ticker

Renstra Dispora Maluku Harus Sesuai Visi Misi Gubernur Terpilih

Seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) dilingkup Pemerintah Provinsi Maluku harus menyesuaikan rencana kerjanya dengan visi - misi Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih.
Share it:
Wagub Zeth Sahuburua (tengah) saat membuka Forum Perangkat Daerah Kepemudaan
dan Olahraga Provlnsi Maluku di Marina Hotel, Kamis (28/2/2019)
Ambon, Dharapos.com - Seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) dilingkup Pemerintah Provinsi Maluku harus menyesuaikan rencana kerjanya dengan visi - misi Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih.

Hal ini mengingat masa kepemimpinan Gubernur Said Assagaff dan wakilnya, Zeth Sahuburua akan berakhir pada 10 Maret 2019 mendatang. 

Pernyataan tersebut disampaikan Wagub Zeth Sahuburua pada Forum Perangkat Daerah Kepemudaan dan Olahraga Provlnsi Maluku sekaligus membuka acara tersebut di Marina Hotel, Kamis (28/2/2019).

"Rencana strategis (Renstra, red) Dinas Pemuda dan Olahraga harus sesuai dengan visi - misi Gubernur Maluku terpilih," cetusnya.

Wagub pada kesempatan itu mengajak seluruh jajaran pemuda dan olahraga wajib mengembangkan diri, mengingat perkembangan jaman dan teknologi yang semakin maju menuntut pengetahuan yang sesuai dengan itu.

Selain itu juga, para ASN lingkup Dispora Maluku wajib memiliki wawasan kebangsaan dan Nusantara yang harus menjadi citra kehidupan.

"Melalui forum ini dapat disusun program-program untuk memajukan olahraga di daerah ini dan dioptimalkan," sambungnya.

Wagub juga berharap forum seperti ini tidak hanya diselenggarakan di Kota Ambon, tetapi juga di kabupaten/kota lainnya di Maluku.

Adapun para peserta kegiatan ini berasal dari seluruh Dispora kabupaten/kota di daerah ini.

(dp-19)
Share it:

Politik dan Pemerintahan

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi