News Ticker

TNI Bersama Masyarakat Buka Lahan Seluas 120 Hektar Di Manokwari

Dandim 1703/MKW Letnan Kolonel Inf Satrio Aribowo mengatakan, untuk meningkatkan produksi pertanian, kita harus terjun ke areal persawahan, ke kebun-kebun bersama rakyat demi terwujudnya swasembada pangan.
Share it:
Kegiatan gerakan tanam bersama TNI AD dan
Dinas Pertanian di Kampung Sidey Makmur
Kabupaten Manokwari
Papua, Dharapos.com
Dalam rangka mensukseskan program Pemerintah RI yang telah dicanangkan oleh Presiden Jokowi, untuk mendukung program swasembada pangan nasional, Kodim 1703/Manokwari selenggarakan kegiatan gerakan tanam bersama TNI-AD yang bekerjasama dengan Dinas pertanian di Kampung Sidey Makmur SP 11 Kabupaten Manokwari. 

Kegiatan tersebut mengusung tema Kegiatan Percepatan Optimasi Perluasan Areal Tanam Peningkatan Indeks Panen ( PAT-PIP) Kedelai di Kabupaten Manokwari pada lahan seluas 120 Ha yang dihadiri oleh sekitar 250 orang dari Anggota Kodim dan Petani.

Dandim 1703/MKW Letnan Kolonel Inf Satrio Aribowo mengatakan, untuk meningkatkan produksi pertanian, kita harus terjun ke areal persawahan, ke kebun-kebun bersama rakyat demi terwujudnya swasembada pangan.

“Keikutsertaan TNI dalam program tersebut untuk mendorong dan memotivasi masyarakat agar lebih giat dalam meningkatkan hasil panen yang dicapai dan taraf hidup kesejahteraan dapat tercapai,”kata Dandim dalam rilis, Jumat (12/6).

Lebih lanjut, kata Dandim, motivasi dari para petani dan semangat untuk saling koordinasi serta sinergitas antara Dinas pertanian dengan Kodim 1703/Manokwari dalam hal ini para Babinsa sangatlah penting guna memperoleh hasil panen kedelai yang baik serta berkualitas.

“Kami sangat berharap semoga kedepan pemerintah tidak lagi terus-terusan impor kedelai dari negara luar, sehingga para pembuat tempe, tahu dan produk olahan yang bahan bakunya dari kedelai dapat memperoleh kedelai dengan mudah, murah, serta berkualitas,” ujarnya.

Sementara Ketua Kelompok Tani Sido Makmur Mat Ekwanto menuturkan, luas lahan yang sedang dibuka untuk menanam kedelai 120 hektare. Dia mengaku anggota kelompoknya sangat antusias untuk menanam kedelai.

“Kami menyambut baik kegiatan seperti ini, karena dengan adanya kerja sama yang baik antara unsur TNI, khususnya Babinsa dengan Dinas Pertanian dan PPL dalam memberikan  pendampingan kepada para petani akan meningkatkan hasil panen petani.

Bila hasil panen meningkat, lanjut Ekwanto, maka kesejahteraanpun juga meningkat dan program yang dicanangkan pemerintahpun akan terwujud. Harapan besar dari pemerintah untuk mencapai suksesnya swasembada pangan yang antara lain swasembada Pajalai (Padi, Jagung dan Kedelai) serta dapat meningkatkan kesejahteraan para petani.

Turut hadir dalam acara tersebut Kadis Pertanian Kab Manokwari, Kukuh Sapto Yudho SP Msi, Kabid PSP (Prasarana dan sarana Pertanian) Prov Papua Barat Ir.Hamzah Mokoginta, Kabid Tanaman Pangan Prov Papua Barat Yopie Fonataba SP Msi, Ka Badan Koord Penyuluhan Dinas Pertanian Prov Papua Barat Alosius Aronggear dan Staf Penyuluh Pertanian Kementrian Pertanian, Staf Dinas Pertanian dan Balai Pertanian Prov Papua Barat, Kadistrik Sidey Nicolas Munim, Kelompok Tani Sido Makmur dan anggota Kodim 1703/ Manokwari.

Kodim 1707/Merauke Gelar Tatap Muka Dan Bagi Sembako Di Distrik Sota

Sementara itu, Komandan Kodim 1707/Merauke Letnan Kolonel  Inf I Made Alit Yudana menjelaskan, tujuan dilaksanakan tatap muka ini untuk menjaga serta memupuk kemanunggalan TNI dengan rakyat agar dapat terus terjaga, karena TNI terlahir dari rakyat, bekerja dan mengabdi hanya untuk kepentingan rakyat bahkan nantinya juga akan kembali menjadi rakyat.

Sejumlah warga di distrik Sota Kabupaten Merauke
menerima pemberian sembako 
“Oleh sebab itu hubungan masyarakat dengan TNI tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara serta dalam membangun kesejahteraan masyarakat di manapun prajurit TNI bertugas,”kata Dandim 1707/Merauke saat melaksanakan tatap muka bersama komponen masyarakat di Distrik Sota Kabupaten Merauke, Jumat (12/6) bertempat di Balai Kampung Sota.

Dandim juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat kampung Sota, dimana selama ini telah terjalin hubungan kerjasama yang baik dengan para prajurit TNI AD yang berada di Distrik Sota, baik dengan prajurit yang berada di Koramil Maupun Satgas yang melaksanakan tugas di Daerah ini.

Usai pelaksanaan tatap muka juga dilaksanakan Bhakti Sosial berupa pemberian Sembako sebanyak 500 Paket kepada masyarakat Kampung Sota. Dalam pemberian sembako  Dandim menyampaikan jangan dilihat dari besar kecilnya barang tapi kita lihat dari kepedulian dan saling berbagi kasih terhadap sesama.

Dalam kegiatan tatap muka ini dihadiri oleh Unsur Tripika/Distrik Sota, Anggota Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 613/Raja Alam serta para kepala kampung yang berada di Distrik Sota serta masyarakat.

(dp-30)
Share it:

PAPUA

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi