News Ticker

Tingkat Kelulusan UN Tingkat SMA/SMK Se-Papua Meningkat

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Papua, Elias Wonda, S.Pd, MH mengungkapkan bahwa pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMA/SMK se-Provinsi Papua berjalan baik bahkan terjadi peningkatan signifikan jumlah kelulusan siswa.
Share it:
Elias Wonda, S.Pd, MH
Papua, Dharapos.com
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Papua, Elias Wonda, S.Pd, MH mengungkapkan bahwa pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMA/SMK se-Provinsi Papua berjalan baik bahkan terjadi peningkatan signifikan jumlah kelulusan siswa.

“Pelaksanaan UN SMA/SMK berjalan dengan baik bahkan kita mengapresiasi semua pihak baik dinas pendidikan kabupaten maupun semua pihak yang telah mengambil bagian untuk melihat langsung ke tempat pelaksanaan SMA/SMK maupun SMP bahkan rata-rata kelulusan mencapai 90 persen bahkan di salah satu kabupaten/kota tingkat kelulusan mencapai 99 persen,”ungkapnya kepada wartawan di ruang kerjanya, Senin (18/5).

Kata Wonda, memang untuk tingkat kelulusan ditentukan pihak sekolah namun tidak serta merta semua siswa dapat lulus karena sekolah juga bijak dalam menentukan siswa bahkan siswa kategori pintar tetapi tidak  memiliki kelakuan yang baik berpotensi untuk lulus.”Walaupun dia pintar tetapi tidak memiliki kelakuan yang baik maka sekolah bisa mengambil kebijakan untuk meluluskan atau tidak,”katanya.

Ia menjelaskan bahwa yang menjadi catatan bagi pihaknya dimana ada sekolah yang memiliki fasilitas yang lengkap  tetapi tidak memiliki kelulusan yang baik tak hanya itu ada juga yang tidak memiliki fasilitas yang lengkap tetapi tingkat kelulusan baik.

”Untuk nilai tertinggi pasti ada tetapi kita masih menunggu petunjuk dari dinas pendidikan
kabupaten/kota dan jika sudah ada data maka kita umumkan untuk peringkat 10 besar tingkat Provinsi Papua,” jelas Wonda.

Ditambahkan, untuk total peserta UN untuk tingkat SMA mencapai 30 ribu siswa, tingkat SMP mencapai 35 ribu siswa dan tingkat SD mencapai 26 ribu siswa.

(dp-30)
Share it:

PAPUA

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi