News Ticker

Dandim 1506 Namlea Gelar Silaturahmi Dengan Insan Pers

Komando Distrik Mileter (KODIM) 1506 Namlea menggelar acara silahturahmi dengan insan pers, Forum Komunitas Putra/i Purnawirawan Indonesia (FKPPI) dan Pemuda Panca Marga (PPM) yang berlangsung di Gedung Aula Kodim 1506 Namlea, Sabtu (6/9).
Share it:
Namlea, 
Komando Distrik  Mileter (KODIM) 1506 Namlea menggelar  acara  silahturahmi dengan insan pers, Forum  Komunitas  Putra/i Purnawirawan Indonesia (FKPPI) dan  Pemuda Panca  Marga  (PPM) yang berlangsung di Gedung Aula Kodim 1506  Namlea,  Sabtu (6/9).

Letkol. Inf. Umar
Pertemuan tersebut dipimpin langsung  oleh Dandim 1506  Namlea Letkol. Inf. Umar.  Selain itu, turut hadir para petinggi TNI, Koramil dan para  Babinsa  se-Kabupaten Buru dan Buru Selatan serta puluhan wartawan dan anggota organisasi FKPPI dan PPM.

Dandim, dalam sambutannya mengungkap  kehadiran  rekan  - rekan pers yang  bertugas di Kabupaten Buru bersama organisaisi  FKPPI dan  PPM merupakan faktor utama  dalam terjalinnya kerjasama antara TNI  dan  para insan  pers  serta  masyarakat  guna memelihara persatuan dan kesatuan terutama  pada seluruh masyarakat di Pulau Buru.

Untuk itu, dirinya menghimbau kepada anggota TNI terutama kepada Koramil maupun Babinsa  yang  bertugas di daerah  teritorial untuk  selalu dapat  menjalin komunikasi dengan  baik  kepada masyarakat di daerah binaan.

“Saudara - saudara yang bertugas  terutama harus menjalin kerjasama  dengan insan pers  sehingga program-program  TNI  dapat dipublikasikan kepada masyarakat,“ himbau Dandim.

Sebagai perwira yang  baru bertugas  di Pulau Buru, dirinya mengharapkan kepada rekan-rekan pers  yang berada di Kabupaten Buru maupun Bursel agar dalam menyampaikan  sebuah berita harus  akurat  dan independen.

“Saya harap rekan-rekan pers agar dalam mempublikasikan  berita  yang akurat  kepada publik  sehingga  makna dan nilai jual berita itu dapat dimaknai masyarakat  luas,” harapnya.

Selain  itu, dalam silatrahmi tersebut, Dandim  juga meminta  saran, pendapat, pertanyaan dan  masukan dari anggota FKPPI, PPM, insan pers, maupun  para anggota TNI untuk nantinya akan digodok sebagai bagian didalam  program  KODIM 1506.

“Nanti selanjutnya  akan  disosialisasikan  kepada  masyarakat  karena masyrakat  Pulau Buru merupakan  salah satu tulang punggung yang ada di pundak TNI,” pintanya.

Sebelum  mengakhiri  sambutan, orang  nomor  satu  di  jajaran  KODIM 1506  Namlea ini mengingatkan  bahwa sudah bukan saatnya lagi bagi masyarakat  untuk melakukan tindakan kekerasan  apalagi dengan  menggunakan  benda-benda tajam  berupa  parang ,  golok  dan benda  tajam  lainnya.

Dirinya mencontohkan peristiwa  bentrok yang terjadi antar  desa  di Kecamatan  Salahutu dan di kota Ambon  lalu  yang  mengakibatkan  korban meningal maupun luka  berat  akibat  aksi kekerasan tersebut.

“Akan  tetapi, marilah  kita  bersatu  padu merapatkan  barisan dan  saatnya  mencari  kedamaian,” tutup. (rw)
Share it:

Daerah

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi