News Ticker

Mei 2017, Pelantikan Ketua Pemuda Katolik Malra

Pelantikan Ketua Pemuda Katolik Kabupaten Maluku Tenggara periode 2017 – 2022 direncanakan akan dilaksanakan pada Mei 2017 mendatang.
Share it:
Lourens Letsoin
Langgur, Dharapos.com
Pelantikan Ketua Pemuda Katolik Kabupaten Maluku Tenggara periode 2017 – 2022 direncanakan akan dilaksanakan pada Mei 2017 mendatang.

Demikian pernyataan Lourens Letsoin selaku Ketua Panitia persiapan pelantikan kepada Dhara Pos, Minggu (16/4).

“Sesuai rekomendasi atau mandat yang diterima dari Pengurus Pemuda Katolik pusat maupun provinsi bahwa yang dipercayakan untuk menduduki jabatan tersebut sebagai ketua Pemuda Katolik Maluku Tenggara periode 2017 - 2022 adalah Bung Gabriel Betaubun,” terangnya.

Terkait tindak lanjut dari rekomendasi tersebut, Letsoin mengaku dirinya telah ditunjuk sebagai ketua panitia yang bertugas mempersiapkan acara pelantikan yang di rencanakan akan berlangsung pada 6 Mei mendatang.

“Untuk itu, selaku ketua panitia saya sampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan dan kerja sama dari berbagai pihak,”ucapnya.

Lebih lanjut, jelas Letsoin, bahwa persiapan pelantikan yang dilakukan adalah murni kebijakan panitia dan pengurus tanpa ada unsur paksaan.

Karena  itu, dirinya mengajak pemuda-pemudi di Kabupaten Malra untuk satukan hati dan kekuatan demi peningkatan kualitas kepemudaan Katolik di daerah ini.

“Kami juga akan berkoordinasi dengan Pemerintah daerah dalam rangka menggalang dukungan atas prosesi pelantikan yang akan segera dilaksanakan,” tukas Letsoin.

(dp-20)
Share it:

Daerah

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi