News Ticker

Kodim 1704/Sorong Gelar Pengobatan Massal Di Salawati

Komando Distrik Militer 1704/Sorong bekerja sama dengan JOB Petrochina menggelar kegiatan Bhakti Sosial pengobataan massal, sunatan massal dan pemberian makanan sehat bagi ibu dan bayi sebanyak 500 paket di Kampung Sailolop, Distrik Salawati Selatan, Kabupaten Sorong, Provinsi Papua Barat, Sabtu (15/11).
Share it:
Salah satu warga sedang dikhitan
Papua, Dharapos.com
Komando Distrik Militer 1704/Sorong bekerja sama dengan JOB Petrochina menggelar kegiatan Bhakti Sosial pengobataan massal, sunatan massal dan pemberian makanan sehat bagi ibu dan bayi sebanyak 500 paket  di Kampung Sailolop, Distrik Salawati Selatan, Kabupaten Sorong, Provinsi Papua Barat, Sabtu (15/11).

Kapendam XVII/Cenderawasih, Rikas Hidayatulah dalam rilisnya yang diterima media ini mengatakan, dalam pengobatan massal dan pemberian obat-obatan secara gratis tersebut, melibatkan tenaga medis dan Dokter dari Denkesyah Sorong serta JOB Petrochina.

Kegiatan ini mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat terlihat dari animo banyaknya masyarakat yang datang untuk mendapatkan pengobatan secara gratis.

“Bhakti Sosial ini merupakan perwujudan kemanunggalan TNI dengan Rakyat dalam partisipasinya untuk mempercepat terlaksananya tujuan pembangunan daerah guna mewujudkan kehidupan masyarakat yang lebih sejahtera serta meringankan beban saudara-saudara kita yang kurang mampu,” kata Dandim 1704/Sorong Letnan Kolonel Inf Robby Suryadi S.Sos.

Dia mengklaim bahwa kegiatan ini dapat menjalin kerja sama yang lebih baik bersama masyarakat khususnya di Kampung Sailolop, dengan harapan menjadikan sarana perekat Bangsa dalam rangka meningkatkan rasa Persatuan dan Kesatuan.

“Program ini akan terus dilaksanakan secara sistematis dan berkelanjutan dengan harapan peningkatan kualitas kesehatan masyarakat lebih baik yang berujung kepada Pertahanan Negara yang kuat,”ujarnya.

Sementara itu Kepala Desa Sailolop, Ahmad Wainsak menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kodam XVII/Cenderawasih khususnya Kodim 1704/Sorong yang telah bekerja sama dengan JOB Petrochina atas pelaksanaan kegiatan Bhakti Sosial ini karena sangat membantu warga disini.

“Mudah-mudahan kegiatan seperti ini dapat berjalan terus,” harap dia.

Pengobatan massal yang dilakukan terhadap lebih kurang 300 warga masyarakat  tersebut selain  Dandim 1704/Sorong, juga dihadiri FM. JOB Ananto Aji dan Staf FM IBM Iwan, Dandeskesyah Korem 171/PVT,  Pasiter Kodim 1704/Sorong  dan tokoh masyarakat yang berada di wilayah Distrik Salawati Selatan.

(Piet)
Share it:

PAPUA

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi