News Ticker

2014, Sejumlah Fasilitas Kepelabuhanan Saumlaki Bakal Di Bangun

Sebagai upaya mendorong terciptanya pelayanan prima kepada masyarakat pengguna jasa transportasi laut, pihak Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan kelas II Saumlaki sesuai renana ditahun 2014 ini bakal membangun sejumlah prasarana penunjang di sebagian wilayah pelabuhan laut Saumlaki.
Share it:
Saumlaki,
Sebagai upaya mendorong terciptanya pelayanan prima kepada masyarakat pengguna jasa transportasi laut, pihak Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan kelas II Saumlaki sesuai renana ditahun 2014 ini bakal membangun sejumlah prasarana penunjang di sebagian wilayah pelabuhan laut Saumlaki.
Ny. Jece Julita Piris,SE.,M.Si
Di temui diruang kerjanya, belum lama ini, Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan kelas II Saumlaki, Ny. Jece Julita Piris,SE.,M.Si kepada Dhara Pos menuturkan jika pihaknya telah menyiapkan program rutin untuk dilaksanakan dalam tahun anggaran 2014.
Menurutnya, sesuai hasil perjuangan pihaknya dan telah mendapat respons positif oleh Dirjen Perhubungan Laut - Kementrian Perhubungan Republik Indonesia di Jakarta.
Pembangunan sejumlah sarana tersebut seperti diantaranya: rencana penambahan pembangunan dermaga ukuran 12x26 M2, pembangunan Talud dan urugan 5000 M3, pembangunan trestle 6x22.5 M2, pembangunan penerangan pada 15 titik, pembangunan pagar tembok, perkerasan areal pelabuhan 5000 M2 serta pembangunan Pos jaga dan gapura.
“Jadi, seluruh rencana pekerjaan fisik ini telah mendapat persetujuan dari atasan kami, tinggal proses pekerjaannya dimulai tahun 2014 dengan mekanisme kerja yang digunakan berdasarkan ketentuan perundang-undangan yang berlaku selama ini,” tutur Piris sembari menunjukan lay out pelabuhan Saumlaki yang bakal menjadi target kerja tahun 2014 kepada kru Dhara pos.
Wanita karier peraih prestasi terbaik sebagai pengelolah anggaran dalam rangka kegiatan pelayaran perintis Januari 2013 dari Dirjen Perhubungan laut ini mengaku semenjak dirinya ditugaskan untuk menahkodai kantor Unit penyelenggara pelabuhan kelas II Saumlaki satu tahun silam ini menemukan sejumlah fakta kekurangan sarana penunjang pelayanan kepada penggunan jasa transportasi laut diwilayah pelabuhan Saumlaki.
“Panjang dermaga Saumlaki saat ini baru 170 meter dan ini belum dapat melayani kapal yang berkapasitas besar. Kalau 170 meter saat ini baru bisa melayani kapal ukuran 50 meter kebawah berjumlah 4 armada meskipun itu masih sandar gantung. Kita mau perpanjang dermaga lagi namun terkendala dengan sebagian lokasi yang telah menjadi milik Direktur Fa. Maluku Jaya. Nah, ini merupakan kendala yang sangat serius sehingga mestinya menjadi perhatian semua pihak,” ujarnya.
Terhadap realitas tersebut, dirinya mengaku telah menyurati Direktur Fa. Maluku Jaya untuk melakukan pembongkaran terhadap beberapa gudang milik pribadi yang berada persis di wilayah Pelabuhan untuk kepentingan pengembangan kawasan pelabuhan sesuai pernyataan kesediaan yang telah dibuatnya di awal pemberiaan izin.
Pantauan Dhara Pos di lokasi menyebutkan jika di tahun anggaran 2013, pihak kantor Unit penyelenggara pelabuhan kelas II Saumlaki telah melakukan berbagai upaya pembangunan seperti perpanjangan dermaga, pembangunan pos pemantau, pembangunan lapangan penumpukan dan sejumlah infrastruktur penunjang lainnya.
Sejumlah masyarakat di lokasi pelabuhan mengaku bangga dengan upaya penataan dan pembangunan kawasan pelabuhan laut Saumlaki yang kini semakin jauh lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.(mon)
Share it:

Daerah

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi