News Ticker

Sadli Ie Resmi Jadi Penjabat Sekda Maluku

Share it:

Gubernur Murad Ismail saat memimpin prosesi pelantikan Penjabat Sekda Maluku, Rabu (19/1/2022)  

Ambon, Dharapos.com
– Sadli Ie resmi menjadi Penjabat Sekretaris Daerah Maluku usai dilantik Gubernur Murad Ismail, Rabu (19/1/2022).

Sadli dilantik setelah kurang lebih enam bulan terhitung sejak 19 Juli 2021 menjabat sebagai Pelaksana Harian (Plh) Sekda Maluku.

Pengambilan sumpah dan pelantikan berlangsung di aula lantai VII kantor Gubernur Maluku.

Proses pengambilan sumpah dan pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan Gubernur Maluku Nomor 141/2022 tertanggal 18 Januari 2022 tentang Pengangkatan Penjabat Sekda Maluku oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Maluku, Jasmono.

Usai pembacaan SK tersebut, dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan oleh Gubernur Maluku dan dilanjutkan dengan penandatangan Berita Acara (BA) pengambilan sumpah jabatan dan diikuti pengucapan kata-kata pelantikan.

Pantauan media ini, pelantikan tersebut dihadiri, Forkopimda Maluku, Wakil Gubernur Barnabas Orno, Ketua TP PKK Provinsi Maluku, Widya Pratiwi Murad Ismail, Pimpinan instansi vertikal di daerah, para Staf Ahli Gubernur, Asisten Sekda dan Pimpinan OPD Lingkup Provinsi Maluku.

(dp-52/19)

Share it:

Politik dan Pemerintahan

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi