News Ticker

Danrem Binaiya Tinjau Pos Satgas Yonif 734/SNS

Komandan Korem 151 Binaiya yang juga Dankolakops, Brigjen TNI. Arnold Ritiauw melakukan kunjungan kerja ke jajaran pos Satgas Yonif 734/SNS guna menge
Share it:

Danrem 151 Binaiya Brigjen TNI. Arnold Ritiauw saat meninjau jajaran pos Satgas Yonif 734/SNS guna mengetahui dan melihat secara langsung kondisi di lapangan, Kamis (29/4/2021)

Ambon, Dharapos.com
- Komandan Korem 151 Binaiya yang juga Dankolakops, Brigjen TNI. Arnold Ritiauw melakukan tinjauan ke jajaran pos Satgas Yonif 734/SNS guna mengetahui dan melihat secara langsung kondisi di lapangan, Kamis (29/4/2021).

Kedatangan Danrem didampingi oleh Dansatgas Yonif 734/SNS Letkol Inf. Yohanes Andy Wibowo disambut langsung Sertu Latumeten selaku Danpos Wakasihu bertempat di Kecamatan Leihitu Barat, Kabupaten Maluku Tengah dan Lettu CHB Husni sebagai Danpos Laha, Kecamatan Teluk Ambon.

Dalam arahannya, Danrem menekankan agar personil Yonif 734/SNS tetap menjaga kepercayaan masyarakat dan menjaga nama baik satuan termasuk memberikan pelayanan dan juga menjalankan fungsi teritorial dengan baik.

"Pentingnya menjaga kebersihan diri dan lingkungan di era pandemi covid -19 saat ini dan perlu diingat didalam setiap kegiatan penerapan protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, jaga jarak dan menerapkan pola hidup bersih," katanya.

Selaku Dankolakops, Danrem menekankan agar anggota pos Satgas Yonif 734/SNS tidak terlibat pelanggaran hukum.

"Carilah kegiatan lain yang positif dan tidak merusak lingkungan seperti bertani dan berkebun yang dapat membuat waktu semakin efektif dan bermanfaat, serta pupuk kekompakan soliditas dan sinergi dengan kepolisian (Babinkantibmas), Pemerintah daerah dan seluruh lapisan masyarakat," tandasnya.

(dp-19)

Share it:

Daerah

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi