News Ticker

LPJU Dalam Kota Langgur Dirusaki OTK, Bupati Mengaku Prihatin

Sejumlah lampu penerangan jalan umum (LPJU) di areal sekitar Stadion Maren hingga depan Akper (Poltekkes) dan beberapa kawasan lainnya di Langgur, ibukota Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) dirusaki dan accumulatornya dicuri.
Share it:
Bupati Malra, M. Thaher Hanubun (kemeja putih) saat melakukan On The Spot di lapangan, Kamis (9/1/2020)
Langgur, Dharapos.com – Sejumlah lampu penerangan jalan umum (LPJU) di areal sekitar Stadion Maren hingga depan Akper (Poltekkes) dan beberapa kawasan lainnya di Langgur, ibukota Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) dirusaki dan accumulatornya dicuri orang tak dikenal (OTK).

Bupati setempat, M. Thaher Hanubun saat melakukan On The Spot di lapangan, Kamis (9/1/2020), mengaku sangat prihatin dengan kejadian itu.

“Masyarakat harus bersedia untuk menerima pembangunan, dan yang utama adalah lampu-lampu jalan ini, karena ini sangat membantu di saat malam hari,” keluhnya.

Bupati ungkapkan, sejumlah LPJU  dari alokasi anggaran 2018 yang sudah disiapkan beberapa waktu lalu ternyata accumulatornya sudah dirusaki dan dicuri oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab

“Pemerintah Daerah akan pasang dan perbaiki kembali lampu-lampu jalan, kemudian kami akan bikin undian, yakni bagi siapa saja yang berhasil menangkap pelaku pencuri/perusakan lampu-lampu jalan biar cuma satu orang saja, maka kami akan berikan hadiah,” janjinya.

Bupati tak lupa menghimbau, seluruh masyarakat Malra dimana saja berada khususnya dalam kota, supaya aset-aset Pemerintah yang digunakan untuk kepentingan dan kebutuhan masyarakat, misalnya lampu jalan, di mohon agar dijaga dengan baik.

“Bagi orang atau oknum yang tidak bertanggungjawab agar segera berhenti dengan kejahatan ini.  Kita semua masyarakat Maluku Tenggara harus memerangi orang-orang yang tidak mengingini pembangunan di daerah ini,” tegasnya.

(dp-49)
Share it:

Daerah

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi