News Ticker

Bupati Fatlolon Lantik Kades Bomaki

Bertempat di Alun-alun Desa Bomaki, Kecamatan Tanimbar Selatan-Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB), telah dilaksanakan acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Kepala Desa di lingkup Pemda setempat.
Share it:
Bupati MTB, Petrus Fatlolon saat melantik Virgilius Lamere sebagai Kades Bomaki periode 2018-2024
Saumlaki, Dharapos.com - Bertempat di Alun-alun Desa Bomaki, Kecamatan Tanimbar Selatan-Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB), telah dilaksanakan acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Kepala Desa di lingkup Pemda setempat.

Bupati setempat, Petrus Fatlolon secara resmi melantik Virgilius Lamere sebagai Kepala Desa Bomaki periode 2018 - 2024.

Saksi pada prosesi tersebut masing-masing Kades Sifnana, Stanislaus Sesermudi dan Pejabat Kepala Desa Ilngei, Aditiya E.Cahyadi, S.IP. 

Sementara bertindak sebagai Rohaniawan adalah Sekretaris Wakil Uskup Wilayah MTB-MBD, Rd. Deddy Fatlolon.

Sejumlah pejabat hadir pada pelantikan tersebut diantaranya Wakapolres MTB, Kompol. Lodivicus Tethool, SH, MH, Asisten Bid.Pemerintahan Setda MTB, Yohanis Batseran, S.Sos, pimpinan OPD lingkup Pemda setempat dan para tamu undangan lainnya.

Pelantikan diawali pembacaan Keputusan Bupati MTB Nomor: 141-579 Tahun 2018 tentang Pemberhentian Penjabat Kepala Desa Bomaki dan Pengangkatan Kepala Desa Bomaki, Kecamatan Tanimbar Selatan, MTB Tahun 2018.

Bupati dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada pejabat kepala desa Bomaki yang pertama, Markus Masela serta Wilem Timpelabuan (Pejabat Desa kedua), yang bekerja dengan baik mempersiapkan penyelenggaraan pemilihan kepala desa dengan aman, tertib dan lancar serta demokratis.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada mantan Kades Bomaki, Pius Saikmat, BPD desa Bomaki, para tokoh adat dan seluruh lapisan masyarakat diwilayah tersebut atas dukungannya sehingga penyelenggaraan pemilihan Kades berjalan dengan baik.

“Desa bomaki harus bersatu, maju manggurebe sama dengan desa-desa yang lain, supaya persoalan kemiskinan, kesejahteraan di kabupaten ini, lebih khusus Desa Bomaki dapat segera kita atasi secara bersama-sama,” ajaknya.

Bupati juga secara khusus berpesan kepada warga desa Bomaki agar dapat memberikan dukungan secara maksimal kepada Kades yang baru saja dilantik. 

“Tidak ada lagi kepala desa-kepala desa lain, tidak ada lagi blok A, blok B dan blok C, karena yang ada sekarang satu saja yaitu warga Desa Bomaki dibawah kepemimpinan bapak Virgilius Lamere. Untuk itu, seluruh komponen masyarakat saya himbau untuk memberikan dukungan penuh kepada Kades yang baru dilantik. Tanpa ada dukungan dari seluruh komponen masyarakat yang ada di desa Bomaki ini, maka saya percaya seluruh program pembangunan yang ada di desa ini akan tersendat,” cetusnya.

Bupati juga menghimbau kepada Kades Lamere untuk merangkul sesama calon lainnya yang tidak terpilih, serta memberikan peran yang sesuai dalam pemerintahan di desa ini. 

“Jangan disingkirkan, karena perbedaan pendapat telah diakhiri pada hari ini,” tandasnya.

(dp-18)
Share it:

Kabupaten Kepulauan Tanimbar

Masukan Komentar Anda:

0 comments:

terima kasih telah memberikan komentar

Berita Pilihan Redaksi